TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 57:3

Konteks
57:3 Tetapi kamu, mendekatlah kamu ke mari, hai anak-anak dari perempuan-perempuan sihir 1 , v  hai keturunan orang yang berzinah w  dan perempuan sundal! x 

Yehezkiel 16:44-46

Konteks
16:44 Lihat, setiap penyair akan mengatakan sindiran f  ini mengenai engkau: Begitu ibu, begitu anak! 16:45 Anak ibumu engkau, yang jijik g  melihat suaminya h  dan anak-anaknya lelaki, dan adik kakak-kakakmu perempuan engkau, yang jijik melihat suami-suami mereka dan anak-anak mereka lelaki. Ibumu adalah orang Heti dan ayahmu adalah orang Amori. i  16:46 Kakakmu j  yang tertua ialah Samaria, yang beserta anak-anaknya perempuan diam di sebelah utaramu, dan kakakmu yang termuda ialah Sodom, k  yang beserta anak-anaknya perempuan diam di sebelah selatanmu.

Matius 23:32

Konteks
23:32 Jadi, penuhilah juga takaran r  nenek moyangmu! s 

Yohanes 8:39

Konteks
8:39 Jawab mereka kepada-Nya: "Bapa kami ialah Abraham." Kata Yesus kepada mereka: "Jikalau sekiranya kamu anak-anak Abraham, n  tentulah kamu mengerjakan pekerjaan yang dikerjakan oleh Abraham.

Yohanes 8:44

Konteks
8:44 Iblislah w  yang menjadi bapamu dan kamu ingin melakukan keinginan-keinginan x  bapamu. Ia adalah pembunuh manusia sejak semula dan tidak hidup dalam kebenaran, sebab di dalam dia tidak ada kebenaran. Apabila ia berkata dusta, ia berkata atas kehendaknya sendiri, sebab ia adalah pendusta dan bapa segala dusta 2 . y 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[57:3]  1 Full Life : ANAK-ANAK DARI PEREMPUAN-PEREMPUAN SIHIR.

Nas : Yes 57:3-14

Penduduk Yehuda meninggalkan Tuhan dan sebaliknya memilih untuk menyembah dewa-dewa dari bangsa-bangsa asing. Ibadah tersebut mencakup kebejatan, pelacuran, sihir, dan pengorbanan manusia. Tetapi Allah tidak akan membiarkan seorang pun lolos dari hukuman dosa; orang yang melanggar hukum-Nya akan menuai apa yang mereka taburkan dan kehilangan jauh lebih banyak daripada yang mereka harap akan didapatnya dengan kefasikan mereka.

[8:44]  2 Full Life : IA ADALAH PENDUSTA DAN BAPA SEGALA DUSTA.

Nas : Yoh 8:44

Dusta disebut sebagai ciri khas Iblis; dia sumber segala kebohongan (Kej 3:1-6; Kis 5:3; 2Tes 2:9-11; Wahy 12:9). Dusta adalah dosa yang bertentangan dengan pikiran Allah, yang adalah kebenaran (Wahy 19:11). Acuh tak acuh terhadap dosa dusta merupakan salah satu tanda yang pasti dari keadaan yang tidak saleh, satu petunjuk bahwa seseorang belum dilahirkan oleh Roh Kudus (Yoh 3:6) tetapi berada di bawah pengaruh Iblis selaku bapa rohaninya

(lihat cat. --> Yoh 4:24; dan

lihat cat. --> Wahy 22:15).

[atau ref. Yoh 4:24; Wahy 22:15]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA